Berita Kudus

Kafe di Kudus Hangus Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp900 Juta

Kafe dan resto di Kudus ludes terbakar. Kerugian ditaksir mencapai Rp900-an juta. Diduga, kebakaran terjadi karena korsleting listrik.

|
Penulis: Rezanda Akbar D | Editor: Yayan Isro Roziki
TribunMuria.com/Rezanda Akbar D
Bangunan kafe & resto di Jalan Lingkar Utara turut Desa Peganjaran, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, ludes terbakar, Kamis (25/7/2024). 

TRIBUNMURIA.COM, KUDUS - Si jago merah melahap satu bangunan cafe & resto di jalan Lingkar Utara Turut Desa Peganjaran Kecamatan Bae Kabupaten Kudus, Kamis (25/7/2024).

Api mulai membakar bangunan tersebut sekitar 05.30 WIB.

Dari dugaan sementara disebabkan oleh konsleting listrik di sekitar tempat tidur berupa kasur, yang merambat ke dinding dengan balutan furniture yang terbuat dari papan partisi dan kayu.

"Kondisi api langsung membesar, karena aksesoris resto dan kafe menggunakan barang-barang yang mudah terbakar seperti kain dan stereofoam," kata Hardi Ketua Regu Pemadam Djarum di lokasi.

Bangunan dengan tiga lantai itu, juga terdapat barang-barang elektronik. Untuk total kerugian diperkirakan mencapai Rp900 juta-an.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut hanya kerugian material.

Sekitar 9 unit mobil damkar dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Api dapat dipadamkan sekitar pukul 08.00WIB. (rad)

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved