Berita Semarang

Kehadiran Orang Muda Ganjar Disambut Bahagia Lansia Penghuni Panti Wredha Semarang

Kebahagiaan terpacar dari wajah para lansia penghuni Panti Wredha Rindang Asih II, Kota Semarang, saat menyambut kedatangan relawan Orang Muda Ganjar

Istimewa
Relawan Orang Muda Ganjar (OMG) Jateng disambut bahagia para lansia saat menggelar kegiatan berbagi kasih di Panti Wredha Rindang Asih II, Kota Semarang, pada Kamis (28/9/2023). 

TRIBUNMURIA.COM, SEMARANG - Para lansia yang ada di Panti Wredha Rindang Asih II, Kota Semarang menyambut hangat kehadiran sukarelawan Orang Muda Ganjar (OMG) Jawa Tengah pada Kamis (28/9/2023).

Para lansia tampak senang dan bahagia dengan kegiatan berbagi kasih yang diselenggarakan para pendukung muda dari bakal capres 2024 Ganjar Pranowo itu.

Orang Muda Ganjar Jawa Tengah mengadakan senam bersama lansia, pengecekan kesehatan gratis hingga menyalurkan bantuan alat kesehatan dan tanaman hidroponik untuk panti tersebut.

"Kegiatan ini sangat berkesan, membantu untuk oma opa yang sudah tua-tua begini masih diperhatikan, kita sangat berterima kasih."

"Orang Muda Ganjar hampir sama dengan Pak Ganjar, sama-sama dekat dengan rakyat," ujar seorang lansia, Sutikno, dalam keterangannya.

Lansia berusia 65 tahun asal Pekalongan itu mengungkapkan kebahagiannya atas kehadiran para sukarelawan Ganjar Pranowo.

Ingatannya pun kembali di tahun 2018, saat Ganjar berkunjung ke Panti Wredha Rindang Asih II untuk berbagi kasih bersama lansia.

Saat itu, Sutikno mengaku sedang stroke dan tidak bisa jalan.

Ganjar pun sempat mengunjungi kamarnya dan menanyakan kondisi kesehatannya.

Eks Gubernur Jawa Tengah itu juga memberikan motivasi dan semangat ke Sutikno agar lekas sembuh.

Selang dua minggu setelah momen pertemuannya dengan Ganjar itu, Sutikno mengaku kondisinya berangsur pulih dan bisa jalan kembali lantaran semangatnya menguat setelah bertemu Ganjar.

"Waktu itu saya kena stroke tidak bisa jalan, Pak Ganjar datang ke kamar saya, beliau kasih saya motivasi 'sebentar lagi kamu sembuh'."

"Saya tidak percaya karena tidak bisa jalan, tapi dengan semangat Pak Ganjar yang memberi motivasi akhirnya dua minggu saya bisa jalan, saya sangat bersyukur," ungkap Sutikno.

Sementara itu Pimpinan Panti Wredha Rindang Asih II, Bruder Lambert mengapresiasi penuh kegiatan Orang Muda Ganjar Jawa Tengah yang kembali membawa keceriaan dan semangat untuk para lansia.

Dia menyebut, para lansia sangat senang dan bahagia dengan kehadiran sukarelawan Orang Muda Ganjar yang membangkitkan semangat lansia seperti yang dilakukan Ganjar Pranowo di panti tersebut tahun 2018 dan 2019 silam.

Sumber: TribunMuria.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved