Berita Jateng

Polisi Akan Pantau Ratusan CCTV Saat Pesta Pernikahan Kaesang-Erina, Ini Alasannya

Pihak kepolisian dan instansi terkait akan memonitor melalui ratusan kamera CCTV saat pesta pernikahan Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran Solo.

Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: Raka F Pujangga
Istimewa
Kehadiran Closed Circuit Television (CCTV) saat ini menjadi suatu kewajiban untuk meningkatkan pengawasan sekaligus dapat memantau segala aktivitas yang terjadi. Namun pemilihan CCTV tidak bisa sembarangan dan harus disesuai dengan kebutuhan agar tidak salah dalam memilih seperti apakah dipasang di rumah atau di lokasi bisnis. 

TRIBUNJATENG.COM, SOLO - Pihak kepolisian dan instansi terkait akan memonitor melalui ratusan kamera CCTV saat pesta pernikahan Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran Solo.

Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Iqbal Alqudusy menyampaikan CCTV dipasang dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat saat acara tersebut.

Baca juga: 220 Bus Disiapkan Jemput Ribuan Tamu Undangan Pernikahan Kaesang-Erina di Solo

"Ratusan kamera CCTV itu tersebar di beberapa tempat dan terhubung dengan back office Solo Smart City," ucap Iqbal, Senin (5/12/2022).

Iqbal menjelaskan, ketika terjadi peristiwa tertentu atau gangguan perlambatan lalu lintas, kerumunan massa atau laporan lainnya petugas quick respons akan cepat mendatangi TKP.

"Petugas akan datang ke lokasi dengan cepat untuk mengurai persoalan," jelasnya.

Dia menuturkan, dari preduksi back office Solo Smart City pada Minggu (11/12/2022) perkiraan rata-rata terbanyak ada di beberapa titik.

"Yaitu di rute Gendengan, Sriwedari, Ngapeman, Ngarsopuro, Nonongan, Gladag, dan Pasar Gede sebanyak 6.250 kendaraan," ucapnya.

Baca juga: Pesta Pernikahan Kaesang-Erina di Solo, Erick Thohir: Berkonsep Pesta Rakyat

Iqbal menambahkan, untuk rute lain sebanyak 3.000 kendaraan.

"Quick respons akan akan didukung oleh ambulans sebanyak 15 unit, pemadam kebakaran 8 unit, dan mobil patroli 9 unit setiap saat siap digerakkan," tandasnya. (*)

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved