Berita Jateng

Kronologi Pria Acungkan Senjata Tajam di Solo, Ternyata Karena Istri Digoda Seseorang

Sebuah video yang menunjukkan seorang pria mengacung-acungkan senjata tajam (sajam) viral di media sosial, saat ini pelaku sudah diamankan polisi.

Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: Raka F Pujangga
TRIBUNMURIA/Muhammad Sholekan
Pelaku pembawa sajam yang viral di media sosial, LK, warga Jebres, Solo saat dibawa ke Mapolresta Solo, Senin (5/12/2022).   

TRIBUNMURIA.COM, SOLO - Sebuah video yang menunjukkan seorang pria mengacung-acungkan senjata tajam (sajam) viral di media sosial.

Kejadian tersebut berada di Jalan Kartika, Ngoresan, Kelurahan Jebres, Kota Solo.

Dalam video dimaksud, pria itu mengendarai sepeda motor dan berhenti di bahu jalan sambil mengacung-acungkan sajam.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka melalui akun Twitter, @Gibran_tweet merepost video yang diunggah akun @UNSfess_.

Baca juga: Istri TNI Curhat di Tiktok Jadi Korban KDRT Suaminya, Begini Tanggapan Kodam IV Diponegoro

Dalam video itu tampak seorang pria tengah mengacung-acungkan sajam di tengah ramainya lalu lintas jalan.

Dia ditenangkan oleh seorang pria di sampingnya.

Diketahui, peristiwa itu terjadi pada Minggu (4/12/2022) petang hari.

Bahkan, seorang perempuan pengendara motor yang hendak melintas sempat diacungi sajam oleh pria tersebut.

Begitu pula, sopir pikap terpaksa berhenti mendadak setelah pria itu ngamuk di tengah jalan.

Kapolsek Jebres, AKP Muhammad Fadlan saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya mendapat laporan terkait seorang pria yang mengacung-acungkan sajam di tengah keramaian jalan.

"Sudah ditangkap tadi malam. Pelaku berinisial LK, warga Kampung Ngoresan, Kelurahan Jebres. Ditangkap di rumah pelaku sesaat setelah kejadian," ucapnya, Senin (5/12/2022).

Pelaku pembawa sajam yang viral di media sosial, LK, warga Solo
Pelaku pembawa sajam yang viral di media sosial, LK, warga Jebres, Solo saat dibawa ke Mapolresta Solo, Senin (5/12/2022).

Fadlan menyebut, pelaku masih diperiksa secara intensif oleh penyidik. Pihaknya masih mendalami keterangan dari pelaku guna mengungkap motif membawa sajam di jalan raya.

Berdasarkan penyelidikan awal, pelaku hendak mencari seseorang di lokasi kejadian.

Namun, tidak ketemu sehingga ngamuk dan mengganggu para pengguna jalan yang melewati jalan tersebut.

"Yang jelas ini masalah pribadi. Pelaku hendak mencari seseorang namun tidak ketemu. Motifnya apa baru kami dalami," tuturnya.

Sementara itu, Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi mengungkapkan, tadi pagi Polsek Jebres sudah menyerahkan pelaku ke Polresta Solo untuk penyidikan.

 "Kronologinya seperti berikut. Istrinya pelaku malam seminggu yang lalu kurang lebih membeli makanan di warung. Kemudian yang bersangkutan merasa digoda oleh seseorang," jelasnya.
 
Kemudian, lanjut Iwan, istri pelaku pulang melapor. Dalam pengaruh alkohol pada saat gambar itu diambil, pelaku membawa sajam turun ke jalan.

Baca juga: Selingkuh Dengan Istri TNI, Oknum Polisi Polres Purworejo Resmi Dipecat Hari Ini

"Kemudian berusaha dicegah oleh salah satu karyawan yang ada di situ dan berhasil ditepikan dan memang tidak ada korban," ungkapnya.

Dia menegaskan, kejadian yang sebenarnya tidak seperti narasi seperti yang diungkapkan oleh si pengunggah video.

"Tidak ada. Jadi tidak ada korban, tidak ada hal apapun yang berkaitan dengan kejahatan jalanan. Memang secara pidana, yang bersangkutan bisa dikenai karena yang bersangkutan membawa senjata tajam," tegasnya.

Iwan menyebut, untuk antisipasi berikutnya, Polresta Solo tetap akan melaksanakan patroli karena merupakan bagian dari cara bertindak yang meskipun tidak ada apa-apa.

Baca juga: Murka Ketahui Pasangannya Selingkuh dalam Kamar, Driver Ojol Dibunuh Pria Idaman Lain Istri

"Memang kita wajib menjaga kondusifitas. Namun demikian, melempar isu klitih yang ada di Solo itu tidak benar. Berulang kali kita buktikan berita itu tidak benar," jelasnya.

Dia mengombau kepada masyarakat yang mengetahui ada kejahatan jalanan seperti itu segera laporkan ke Polresta Solo.

"Kami sudah banyak menyebar layanan komunikasi baik itu Sparta, baik itu nomor hape saya langsung yang sudah saya sampaikan, maupun polsek terdekat," tandasnya. (*)


 

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved