Berita Jateng
Terlibat Kecelakaan Beruntun di Solo, Edis Adelia Pengemudi Honda Scoopy Meninggal Dunia
Edis Adelia Stevania (18) pengemudi sepeda motor Honda Scoopy yang terlibat kecelakaan beruntun di Purwosari Solo dinyatakan meninggal dunia.
Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: Raka F Pujangga
Karena pengemudi Toyota Innova pada saat berjalan dari arah barat ke timur tidak memperhatikan arus lalu lintas yang ada di depannya, lanjut Agus, lalu membentur Honda Scoopy.
Kemudian, terdorong ke depan membentur Toyota Innova yang sedang parkir kemudian terdorong ke depan samping kiri membentur Toyota Soluna dan gerobak es potong sehingga mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.
Dari data yang diterima, Mobil Toyota Innova yang menabrak motor dikemudikan oleh Sumarno (40) yang merupakan warga Mulyodadi, Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta.
Sementara itu, salah satu warga yang melihat kecelakaan tersebut, Atik, mendengar benturan keras saat saat benturan mobil dengan mobil.
"Kecelakaan yang kayak gini baru sekali ini. Mobil yang dari arah flyover (barat) nabraknya kenceng," tandasnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/muria/foto/bank/originals/Kondisi-mobil-dan-motor-yang-terlibat-kecelakaan-beruntun-di-Solo.jpg)