Berita Jateng

Ihwal Infrastruktur Jalan Jelang Mudik Lebaran, Ganjar Terima Masuk Kapolda soal Jalur Selatan

Soal persiapan mudik Lebaran, Ganjar Pranowo merespon masukan Kapolda Jateng, soal kesiapan jalur selatan. Di antaranya soal minimnya penerangan jalan

Penulis: Hermawan Endra | Editor: Yayan Isro Roziki
Humas Pemprov Jateng
Ganjar Pranowo memimpin Rakor Forkopimda Jawa Tengah untuk menjaga kondusifitas wilayah menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444H, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Jumat (31/3/2023). 

Kemudian terkait Jembatan Juwana, Ganjar optimis akan bisa digunakan saat masa mudik Lebaran 2023.

Laporan terakhir yang diterima Ganjar, progresnya saat ini dalam tahap pengaspalan.

"Pati (Juwana) sekarang mulai diaspal, jadi kepada saya, ya janjinya April, ternyata April."

"Saya dulu minta di Maret, tapi ternyata bisanya April ya sudah yang penting diselesaikan," kata Ganjar.

Adapun perbaikan jalan berlubang juga terus dikebut.

Ganjar mengatakan, saat ini para petugas bekerja maksimal untuk memperbaiki jalan yang rusak berlubang.

"Beberapa jalan lubang dan sebagainya kami minta cepat dan pola pengadaan barang jasanya dengan e-katalog ternyata lebih cepat."

"Kemarin saya ke Jepara juga sama, dengan e-katalog. Waktunya tidak lebih dari seminggu, mereka sudah bisa bekerja," ucapnya. (*)

Sumber: TribunMuria.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved