Berita Kudus
Setelah Salat Id, Bupati Hartopo Sampaikan Maaf kepada Warga Kudus
Bupati Kudus HM Hartopo meminta melaksanakan salat Id pada hari raya Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Agung Kudus, Sabtu (22/4/2023).
Penulis: Rezanda Akbar D | Editor: Yayan Isro Roziki
TRIBUNMURIA.COM, KUDUS - Bupati Kudus HM Hartopo meminta melaksanakan salat Id pada hari raya Idulfitri 1444 Hijriah di Masjid Agung Kudus, Sabtu (22/4/2023).
Setelah mengikuti salat Id di Masjid Agung Kudus, Hartopo menyampaikan permintaan maafnya kepada masyarakat Kudus.
Hartopo mengatakan bidang pelayanan publik di Kabupaten Kudus akan selalu berusaha meningkatkan kualitas layanan.
Hal ini agar pelayanan publik semakin mudah dan cepat diakses masyarakat.
"Kualitas pelayanan publik ini wujud komitmen kami melayani warga Kudus."
"Kita genjot agar semakin mudah dan cepat," ungkapnya, Sabtu (22/4/2023) di Masjid Agung Kudus.
Selain itu, bidang infrastruktur juga menjadi konsen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus.
Untuk sementara waktu, pembangunan di Kudus akan berjalan dengan skala prioritas terlebih dahulu.
"Ini menjadi concern kita, pembangunan infrastuktur di Kabupaten Kudus sesuai dengan skala prioritas, mendesak dan disesuaikan dengan anggaran," katanya.
Kendati demikian, dia meminta maaf kepada warga Kudus apabila masih terdapat beberapa infrastruktur yang kurang layak.
"Maka untuk itu, saya minta maaf apabila belum semua infrastruktur di Kudus merata."
"Tapi, kami berkomitmen untuk bisa membangun Kudus lebih baik," jelasnya. (Rad)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/muria/foto/bank/originals/Bupati-Kudus-Hartopo-saat-hendak-salat-id.jpg)