Berita Jateng
Pantas Nyawa Kopda Muslimin Tidak Tertolong, Racun yang Diminumnya Mematikan
Terungkap jenis racun yang diminum Kopda Muslimin, otak pembunuhan istri sendiri di Kendal.
Penulis: Rahdyan Trijoko Pamungkas | Editor: Daniel Ari Purnomo
istimewa
Kopda Muslimin, otak pembunuhan istri sendiri. Tewas bunuh diri minum racun sianida.
Tanda-tanda seseorang keracunan sianida:
- Lemas, bingung, tingkah laku aneh, kantuk berlebihan, koma, sesak napas, sakit kepala, pening, dan serangan bisa terjadi bersamaan bila keracunan sianida dalam jumlah tinggi.
- Biasanya, kalau seseorang keracunan sianida secara tiba-tiba dan langsung akut (seperti pada kasus kopi sianida), efeknya dramatis. Korban akan langsung terkena serangan cepat, menyerang jantung dan menyebabkan korban pingsan. Bisa juga racun sianida ini menyerang otak dan mengakibatkan koma.
- Keracunan sianida akibat efek jangka panjang atau akibat faktor lingkungan biasanya tidak mendapat serangan yang langsung akut.
- Kulit orang yang keracunan sianida biasanya berubah warna menjadi merah muda atau merah ceri yang aneh akibat oksigen yang tidak bisa sampai ke sel dan tetap tinggal di darah. Orang tersebut juga akan bernapas dengan sangat cepat dan bisa jadi memiliki detak jantung yang sangat cepat atau malah sangat lambat. Terkadang, napas orang yang keracunan sianida berbau seperti almond pahit.
Halaman 2 dari 2