Berita Ungaran

Dokter Hewan di Getasan Klaim Temukan Ramuan Herbal Obati PMK: Bahannya Mudah, Ada di Sekitar

Dokter Hewan di Getasan Kabupaten Semarang Klaim Temukan Ramuan Herbal Obati PMK: Bahannya Mudah, Ada di Sekitar

TribunMuria.com/Hanes Walda Mufti
Dokter hewan di Getasan, Kabupaten Semarang, Mukhlas saat meminumkan obat herbal kepada sapi milik warga yang terindikasi PMK, Jumat (3/6/2022). 

“Saya hanya pasang tarif Rp50.000. (Ongkos) itu (dibayarkan) hanya waktu awal menangani kasus hewan terindikasi PMK saja."

"Selanjutnya saat mengontrol hewan termasuk pemberian obat herbal tidak saya kenakan tarif alias gratis,” kata Mukhlas.

Lebih lanjut ia memaparkan, untuk mencegah penularan PMK dapat menggunakan air garam.

“Air garam ini dipakai untuk menyemprot lingkungan, untuk mencegah panyakit tersebut tidak keluar dan mencegah penyakit untuk masuk juga,”

Dalam setiap hari selalu ada 10-15 ekor penambahan kasus PMK yang ia tangani.

“Saya menangani PMK mulai pertengahan Mei 2022, untuk total kasus PMK yang saya tangani mencapai 130 ekor sapi,” ungkapnya.

Tingkat kesembuhan hewan yang terjangkit PMK sekitar 80-90 persen karena PMK memiliki tingkat kematian yang rendah. (han)

Sumber: TribunMuria.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved