Berita Kecelakaan

Dua Pemuda Misterius Korban Tabrak Lari Tewas di Semarang, Bawa Identitas Orang Lain

Dua Pemuda Misterius Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Semarang, Polisi Lakukan Penyelidikan korban Bawa Identitas Orang Lain

Penulis: Iwan Arifianto | Editor: Yayan Isro Roziki
Dok Polrestabes Semarang
Dua pemuda misterius yang membawa identitas orang lain tewas setelah menjadi korban tabrak lari di depan SPBU Indraprasta, Pendrikan Kidul, Semarang Tengah, Kota Semarang, Sabtu (12/3/2022). 

TRIBUNMURIA.COM, SEMARANG - Dua pemuda misterius tanpa identitas, tewas setelah menjadi korban tabrak lari di depan SPBU Indraprasta, Pendrikan Kidul, Semarang Tengah, Sabtu (12/3/2022) sekira pukul 03.12 WIB.

Polisi hingga kini masih melakukan penyelidikan terhadap identitas dua pemuda mistierius tersebut.

Pun, dengan identitas mobil dan pengemudinya yang hingga kini juga masih belum diketahui.

Dua pemuda misterius tersebut menjadi korban tabrak lari setelah mengendarai motor vario dengan melawan arus di lokasi kejadian.

Satu korban mengenakan celana dan jaket jeans biru tampak luka parah di bagian kaki dan kepala.

Satu korban lainnya, pakai celana pendek hitam dan kaus hitam tampak mengalami sejumlah luka lecet di tubuhnya.

Satu korban tewas di tempat, satu korban lainnya tewas saat perawatan medis.

"Iya betul, dua korban tewas," jelas Kasatlantas Polrestabes Semarang saat dihubungi TribunMuria.com.

Kronologi kejadian

Kecelakaan tersebut bermula saat dua orang berboncengan mengendarai motor matik Vario.

Pemotor tersebut melaju melawan arah dari arah timur ke barat.

Tepat di depan SPBU Indraprasta kecelakaan terjadi.

"Iya pemotor lawan arus," kata Sigit.

Selepas itu, secara berlawanan melaju mobil tak dikenal dengan kecepatan tinggi.

Nahas, kecelakaan  adu banteng tak terhindari.

Sumber: TribunMuria.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved