Berita Nasional

Penguat Daya Elektoral, PAN Makin Matang Usung Erick Thohir Cawapres 2024

Langkah Partai Amanat Nasional (PAN) mendorong penuh Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024

Editor: Abduh Imanulhaq
IST
Penguat Daya Elektoral, PAN Makin Matang Usung Erick Thohir Cawapres 2024 

TRIBUNMURIA.COM - Langkah Partai Amanat Nasional (PAN) mendorong penuh Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024 semakin solid. Mengusung Erick Thohir cawapres itu artinya menguatkan daya elektoral PAN. 

Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan, komitmen PAN terhadap Erick Thohir sebagai cawapres semakin menguat. Sebab terpilihnya Erick Thohir sebagai figur cawapres pilihan PAN telah melalui pertimbangan sangat matang.
 
“Penyebutan nama Erick Thohir ini di tingkat internal PAN sudah dari jauh hari kita lakukan, dan ini juga tidak tiba-tiba tapi sudah melalui kajian,” kata Saleh.
 
Dia melanjutkan mencuatnya Erick Thohir juga melalui telaah dari sejumlah hasil yang dikeluarkan banyak lembaga survei. Nama Anggota Kehormatan Banser Nahdlatul Ulama (NU) tercatat begitu konsisten berada di daftar teratas bursa cawapres terkuat Pilpres 2024.

Hasil tersebut tercermin berdasarkan temuan Lembaga Survei Indonesia (LSI) periode 1- 8 Juli 2023. Nama Erick Thohir kokoh berada di puncak elektabilitas teratas unggul dari sejumlah kandidat cawapres lainnya.
 
Pada simulasi tujuh nama Erick Thohir berada di peringkat pertama dengan mendapatkan dukungan sebesar 21,2 persen. Mengungguli Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendapat 19,6 persen dan Menparekraf, Sandiaga Uno dengan angka 17,5 persen.
 
“Kemudian hasil analisis survei mendengarkan baik dari kader PAN yang ada di struktur partai, relawan, simpatisan. Juga tentunya termasuk dari pendapat masukan masyarakat dan para ahli.,” terang Saleh.  
 
Atas dasar itulah, lanjut dia, semakin membuat PAN yakin untuk mengusung Erick Thohir sebagai cawapres. Terlebih kian dikuatkan dengan sejumlah kelebihan yang dimiliki Anggota Kehormatan Banser Nahdlatul Ulama (NU) tersebut.
 
“PAN masih yakin betul bahwa Erick Thohir ini adalah sosok yang paling tepat dan pas untuk melanjutkan estafet kepemimpinan yang sekarang,” ungkap Saleh.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved