Berita Demak

Viral Nasi Pecel Merdeka di Demak, Seporsi Dihargai Rp12.000, Begini Penampakannya

Viral Nasi Pecel Merdeka di Demak, Seporsi Dihargai Rp12.000, Begini Penampakannya nasi pecel merdeka demak tampang nasi pecel merdeka rp12.000

Penulis: Rezanda Akbar D | Editor: Yayan Isro Roziki
TribunMuria.com/Rezanda Akbar D
Penampakan seporsi Nasi Pecel Merdeka, yang bisa didapatkan seharga Rp12.000, di warung Mbak Ratna. 

TRIBUNMURIA.COM, DEMAK - Antusiasme masyarakat Demak dalam menyambut momen hari ulang tahun (HUT) kemerdekaan ke-77 Indonesia tergambar dalam berbagai aspek.

Di antaranya tampak pada bidang kuliner Nasi Pecel Merdeka.

Nasi Pecel Merdeka yang unik ini, viral dan menarik perhatian warga Kota Wali.

Saat Tribunjateng datang, tempat duduk di warung makan tersebut terlihat ramai oleh warga yang sedang menikmati menu makan siang.

Nasi Pecel Merdeka menggunakan nasi putih dan merah yang disatukan seperti bendera Indonesia.

Menu makanan Nasi Pecel Merdeka yang menyajikan makanan penuh sayuran dengan siraman sambal kacang tersebut bisa dinikmati di Warung Mbak Ratna.

Warung Mbak Ratna terletak di Jalan Raya Demak-Kudus Nomor 142b, Tanubayan Bintoro, Kecamatan Demak, tepatnya di sebelah Bioskop NSC Demak.

Kata pemilik warung, Ratna, adanya menu Nasi Pecel Merdeka ini, adalah wujud antusiasme dirinya dalam menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Nasi Pecel Merdeka ini dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia."

"Jadi itu adalah kombinasi nasi pecel putih dan merah yang kita satukan," ucap Ratna di warungnya, Kamis (4/8/2022).

Pada satu porsi Pecel Merdeka terdapat nasi merah putih, bayam, daun pepaya, kacang panjang, kecambah, petet atau kalamtoro, timun, kemangi dan lain-lain.

Untuk lauknya dalam Nasi Pecel Merdeka, terdapat mendoan, sate telur puyuh, peyek kacang dan rebon.

"Untuk satu porsi Nasi Pecel Merdeka seharga Rp12 ribu rupiah. Itu sudah paket lengkap dan komplit, untuk nasi pecel biasa Rp8ribu kalau dengan nasi merah Rp10 ribu," terangnya. (Rad)

 

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved