Pilgub Jateng 2024
Bupati Kendal Dico Ramaikan Bursa Pilgub Jateng 2024, Safari ke Blora Minta Doa Restu
Bupati Kendal yang juga politikus muda Golkar Dico M Ganinduto bakal maju dalam kontestasi Pilgub Jateng 2024. Dico mulai gencar safari politik.
Penulis: M Iqbal Shukri | Editor: Yayan Isro Roziki
TRIBUNMURIA.COM, BLORA - Bupati Kendal, Dico M Ganinduto, meramaikan bursa bakal calon gubernur (bacagub) Jawa Tengah (Jateng) 2024.
Dico digadang sebagai tokoh muda yang layak maju dalam kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) Jateng 2024.
Politikus Partai Golkar itu, mulai melakukan safari politik untuk memperoleh dukungan dari berbagai daerah di Jateng.
Pada Sabtu (23/03/2024) kemarin, Dico datang ke Blora dalam rangka safari Ramadan.
Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Blora, Siswanto, mengatakan Dico bersilaturahmi dengan pengurus Golkar Kabupaten Blora dan anggota fraksi DPRD Partai Golkar.
"Inti kedatangannya ke Blora yaitu perkenalan, silaturahmi dan mohon doa restu. Beliau mau maju Gubernur Jawa Tengah," terang Wakil Ketua DPRD Blora, Senin (25/03/2024).
Selain ke Blora, Siswanto, menuturkan dalam safari Ramadan, Dico juga berkunjung ke Kabupaten Rembang.
"Mas Dico sowan kepada alim ulama di Blora. Setelah dari Blora, ke Lasem kemudian ke Sarang (Rembang)."
"Berkunjung ke Ponpes Al Anwar Sarang sowan ke Gus Yasin (Taj Yasin) mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah yang sekarang sebagai calon anggota DPD terpilih dari Jateng," jelasnya. (Iqs)
| Ketua KPU Jawa Tengah Ungkap Putusan MK: Gugatan Pilgub Jateng Tidak Relevan untuk Dilanjutkan |
|
|---|
| Rekapitulasi Hasil Pilkada Jateng KPU Kudus: Partisipasi Pemilih 85,6 Persen, Luthfi-Yasin Unggul |
|
|---|
| Pilgub Jateng 2024, Andika-Hendi Siagakan Satgas Anti-Politik Uang: Pelapor Dapat Bonus Khusus |
|
|---|
| All Out di Partai Final, Kata Pengamat Politik Undip Ihwal Debat Pilgub Jateng Putaran Ketiga |
|
|---|
| Cerita Jokowi Kampanyekan Luthfi-Yasin di Blora: Makan Sate Pak Daman, Apresiasi Sambutan Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/muria/foto/bank/originals/Bupati-Kendal-Dico-M-Ganinduto-saat-safari-Ramadan-di-Blora-Sabtu-23032024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.