Pemilu 2024

Ketua Muslimat NU Hingga Penganut Budha Bacaleg PKB Jepara, Lebihi Kuota 30 Persen Perempuan

DPC PKB Kabupaten Jepara mendaftarkan 50 nama bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Kabupaten Jepara, Sabtu (13/5/2023).

TRIBUNMURIA/YUNANSETIAWAN
Ketua DPC PKB Kabupaten Jepara Gus Nung saat memberikan keterangan pers kepada awak media usai menyerahkan berkas pengajuan bacaleg ke KPU Jepara, Sabtu (13/5/2023). 

TRIBUNMURIA.COM, JEPARA- DPC PKB Kabupaten Jepara mendaftarkan 50 nama bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU Kabupaten Jepara, Sabtu (13/5/2023).

Lima puluh bacaleg itu akan bersaing di lima daerah pemilihan.

Dari 50 nama itu, 17 di antaranya perempuan.

Ketua DPC PKB Kabupaten Jepara KH Nuruddin Amin menyampaikan partainya telah melebihi kuota 30 persen keterwakilan perempuan.

Dia menyebut bacaleg perempuan dari PKB berasal dar beragam latar belakang. Seperti ketua muslimat, ketua perempuan bangsa, pengusaha, hingga biduan.

Gus Nung, panggilan akrab Nuruddin Amin menargetkan tiga bacaleg perempuan bisa lolos menduduki kursi DPRD Jepara.

Baca juga: PKB Mantap Usung Gus Yusuf pada Pilgub Jateng 2024: Targetnya Usung Sendiri, Tak Perlu Koalisi

Baca juga: Pemilu 2024, PKB Jepara Target 10 Kursi Dewan, Caleg Dibekali Strategi Pemenangan

Baca juga: Buka Bersama WNA dan Pekerja Perempuan Plus Pesta Miras, PKB Jepara: Usut Tuntas dan Beri Efek Jera

Komposisi bacaleg pria dari PKB juga beragam. Meski identik dengan partai Islam, salah seorang bacaleg dari DPC PKB Jepara juga ada yang beragama Budha. 

Gus Nung optimis, partainya bisa meraih dua kursi di tiap daerah pemilihan.

Sehingga PKB Jepara bisa meraih 10 kursi DPRD Jepara di Pemilu 2024.

"Kita persiapkan di semua dapil. Insyaallha memungkinkan 2 kursi (tiap dapil)," terangnya.

Menurutnya, raihan 10 kursi dengan rincian tiap dapil mendapatkan 2 kursi bisa mengantarkan partainya menjadi pemenang pemilu di Jepara.

 

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved