Pilpres 2024
Sowan ke Ponpes Ponpes Mansya’ul Huda Tuntang, Hinsnu Safari Keliling Pesantren Kenalkan Ganjar
Himpunan Santri Nusantara (Hisnu) kini makin rutin melakukan safari ke berbagai pondok pesantren (ponpes) kenalkan sosok Ganjar Pranowo Capres 2024
Penulis: Eka Yulianti Fajlin | Editor: Yayan Isro Roziki
TRIBUNMURIA.COM, SEMARANG - Himpunan Santri Nusantara (Hisnu) kini makin rutin melakukan safari ke berbagai pondok pesantren (ponpes) di Jawa Tengah.
Selain untuk mempererat tali silaturahmi, Hisnu juga berupaya mengenalkan sosok Ganjar Pranowo sebagai tokoh yang layak didukung untuk maju sebagai calon presiden (capres) 2024.
Koordinator Hisnu Nasional, Yusuf Hidayat mengatakan, hingga saat ini pihaknya sudah sowan ke-73 ponpes di seluruh Indonesia untuk menjalankan misi tersebut.
Hisnu juga menggelar doa bersama di Ponpes Mansya’ul Huda, Desa Sraten, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang.
"Ini merupakan rangkaian silaturahmi untuk meminta doa kepada para pengasuh pondok agar ikhtiar Hisnu bisa bergerak ke segala tingkatan sekaligus menyampaikan program-program pesantren ke depan," ujar Yusuf, dalam keterangan tertulis, Kamis (23/3/2023).
Sementara terkait dukungan untuk Ganjar Pranowo, Gus Yusuf, sapaan karibnya, mengaku sudah berkomunikasi dengan berbagai pihak termasuk para kiai.
Hisnu, kata dia, fokus mengenalkan sosok calon pemimpin bangsa yang mempunyai karakter serta kedekatan dengan santri maupun pondok pesantren
“Dari hasil komunikasi termasuk konsolidasi yang lakukan ke berbagai jaringan, kami melihat Ganjar merupakan sosok yang bijak dalam memimpin serta bisa menjaga kesejahteraan rakyat dan para santri," sambungnya.
Gus Yusuf menegaskan, upaya mendukung Ganjar sebagai calon Presiden 2024 sudah bulat dan tidak ada tawar-menawar lagi.
Hal ini dikarenakan beberapa faktor, di antaranya soal elektabilitas Ganjar Pranowo yang tinggi dibandingkan dengan sosok yang lain.
Meski saat ini Ganjar belum resmi diusung partai politik sebagai bakal Capres 2024, Gus Yusuf menegaskan akan terus berikhtiar.
Dia berikhtiar dengan terus menggelar doa bersama dan menyosialisasikan ke berbagai jaringan sesama alumni pondok tentang sosok calon pemimpin yang punya nilai, dalam hal ini Ganjar Pranowo.
"Di Jawa Tengah, total ada 35 pondok pesantren yang akan kami kunjungi, setelah safari di Jawa Barat dan Jawa Timur sudah selesai, beberapa waktu lalu," pungkasnya. (*)
Himpunan Santri Nusantara
Hisnu
pesantren
Ponpes Mansyaul Huda
Kecamatan Tuntang
Kabupaten Semarang
Ganjar Pranowo
Minta MK Percepat Pelantikan Presiden Terpilih, Pemohon: yang Menjabat Sudah Berkurang Pengaruhya |
![]() |
---|
Ganjar Tegas Oposisi: Tegakkan Moralitas Politik, Cara Lain Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran |
![]() |
---|
Terima Putusan MK, Ganjar-Mahfud Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran: Bersatu Kembali untuk Bangsa |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Putusan MK Tolak Gugatan Ganjar-Mahfud, Sengketa Pilpres 2024 |
![]() |
---|
Sidang Putusan MK, Majelis Hakim Mahkamah Tolak Gugatan Sengketa Pilpres dari Paslon Amin |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.