Berita Kudus

Pileg 2024, DPC PKB Targetkan 10 Kursi DPRD Kudus, Mukhosiron: Tambah 3 Kursi dari Saat Ini

Pileg 2024, DPC PKB Targetkan 10 Kursi DPRD Kudus, Mukhosiron: Tambah 3 Kursi dari Saat Ini

Penulis: Saiful MaSum | Editor: Yayan Isro Roziki
Twitter @Mukhasiron1
Ketua DPC PKB Kudus, Mukhasiron (kiri) bersama Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar/Cak Imin (tengah) dan Ketua DPW PKB Jateng, Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf (kanan). 

TRIBUNMURIA.COM, KUDUS - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kudus menargetkan 10 kursi DPRD Kudus pada Pileg 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Ketua DPC PKB Kudus, Mukhasiron, Jumat (2/12/2022).

Mukhasiron mengatakan, saat ini PKB memiliki 7 kursi DPRD Kabupaten Kudus.

Tertinggal satu kursi dari PDI-Perjuangan dengan 8 kursi, dan mempunyai kursi yang sama dengan Partai Golkar.

Dengan jumlah tersebut, lanjut dia, DPC PKB Kudus mematok target penambahan 3 kursi dari yang sudah ada saat ini, dalam pagelaran Pileg dua tahun mendatang.

"Targetnya 10 kursi. Jadi, setiap Dapil minimal ada dua anggota dewan," terangnya.

Mukhasiron menambahkan, penjaringan calog legislatif sudah berjalan di masing-masing daerah pemilihan (dapil).

Yaitu menjaring caleg-caleg potensial yang bisa mengemban amanah sebagai wakil rakyat melalui PKB.

Selain itu, kata dia, konsolidasi partai juga mulai digencarkan untuk menguatkan dukungan masyarakat memasuki tahun-tahun politik. 

"Kami juga adakan workshop penguatan caleg, guna menyiapkan para caleg yang berkompeten dari PKB," tuturnya. (sam)

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved