Berita Jateng

Angin Puting Beliung di Tasikmadu Karanganyar, Atap Pabrik Terbang Hingga Pemukiman Warga

Sejumlah atap rumah warga di Dusun Geneng Desa Kaling Kecamatan Tasikmadu Kabupaten Karanganyar mengalami kerusakan akibat angin puting beliung.

Penulis: Agus Iswadi | Editor: Moch Anhar
TRIBUNMURIA.COM/AGUS ISWADI
Kondisi rumah warga yang rusak akibat angin puting beliung di Dusun Geneng Desa Kaling Kecamatan Tasikmadu Kabupaten Karanganyar, Jumat (21/10/2022) siang. 

TRIBUNMURIA.COM, KARANGANYAR - Sejumlah atap rumah warga di Dusun Geneng Desa Kaling Kecamatan Tasikmadu Kabupaten Karanganyar mengalami kerusakan akibat angin puting beliung,  Jumat (21/10/2022) sekira pukul 14.00.

Bahkan atap seng dari pabrik tekstil terbang hingga pemukiman warga. Dari pantauan di lokasi, atap seng terlihat berserakan di jalan kampung, pekarangan rumah hingga tersangkut di atap rumah.

Warga sekitar, Agus Suyono menyampaikan, sebelum atap seng beterbangan terdengar suara letusan dari arah pabrik tekstil yang tidak jauh dari pemukiman warga.

Baca juga: Berkas Perkara 4 Tersangka Penyuap Bupati Pemalang Telah Dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor Semarang

Baca juga: Pemkot Semarang dan Kementerian Keuangan Kolaborasi Bangun Landmark Taman Nol Kilometer

"Terus angin muter-muter, besar sekali sampai sini. Atap seng terbang seperti plastik (terkena angin)," katanya kepada Tribunjateng.com.

Camat Tasikmadu, Joko setyono mengatakan, telah berkoordinasi dengan BPBD untuk penanganan dampak angin puting beliung.

"Kerusakan mayoritas atap rumah. Ini masih dilakukan pendataan," ucapnya. (*)

Sumber: TribunMuria.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved